Kutim, SEKALTIM.CO – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim) terus mendorong inovasi di berbagai sektor, termasuk penyediaan air bersih. Antara lain dengan mendorong Perumda Tirta Tuah Benua (TTB) Kutim membangun Pabrik Air Minum Dalam Kemasan (AMDK).
Ground Breaking Ceremony pembangunan Pabrik Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) berlangsung di Komplek IPA Kabo, Sangatta, Jumat 31 Mei 2024.
Peletakan batu pertama dilakukan secara simbolis oleh Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman, didampingi Ketua DPRD Joni, Kapolres Ronny Bonic, Dandim Ginanjar Wahyutomo, Danlanal Rudi Iskandar, Dirut Perumda TTB Suparjan, dan Dewan Pengawas.
Direktur Utama Perumda TTB, Suparjan, menyampaikan pihaknya ingin berinovasi dengan memproduksi air minum dalam kemasan. “Tahap pertama kemasan botol 330 ml dengan produksi 100 dus per hari dan kemasan gelas 200 ml juga 100 dus per hari,” paparnya.
Suparjan menyebut ini sebagai peluang usaha dan pengembangan bisnis bagi Perumda TTB dalam meraih kegiatan usahanya.
Sementara itu, Bupati Ardiansyah mengapresiasi langkah inovatif tersebut. Ia menyebutkan sebelumnya Perumda TTB telah memproduksi air siap minum yang dipasarkan di kantor pemkab, RSUD, dan masjid agung.
“Alhamdulillah hari ini kita ground breaking inovasi berikutnya, pembangunan pabrik AMDK. Saya sudah mendengar di daerah lain Perumda Air Minum memproduksi air kemasan yang bisa menambah nilai pendapatan,” ujar Ardiansyah.
Bupati berharap produk AMDK ini akan menjadi unggulan dan menjadikan Pemkab Kutim serta perusahaan di wilayahnya sebagai konsumen pertama.
“Saya yakin kedepan produk ini akan menjadi unggulan dan Pemkab Kutim wajib mengkonsumsinya, juga perusahaan di Kutim,” pungkasnya optimis. (*)