Samarinda, SEKALTIM.CO – Tiga musibah kebakaran terjadi di Kota Samarinda, Kalimantan Timur pada Kamis 11 Januari 2024. Ketiga kebakaran itu terjadi di wilayah yang berbeda dalam rentang waktu pagi hingga siang hari.
Kebakaran pertama terjadi pukul 08.50 – 09.50 WITA di Jalan M. Said, Gang Marhamad RT 13, Kelurahan Lok Bahu, Kecamatan Sungai Kunjang. Api tersebut membakar sebuah rumah kosong seluas 7 x 10 meter.
Tim pemadam kebakaran dari Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kota Samarinda segera dikerahkan untuk memadamkan api. Mereka dibantu satuan pemadam kebakaran (PMK) swasta dan relawan.
Musibah kebakaran kedua terjadi pukul 09.20 – 10.20 WITA di Jalan DI Panjaitan, Kelurahan Sungai Pinang Dalam, Kecamatan Sungai Pinang. Api membakar sebuah ruko dua lantai, tepatnya di ruang karyawan lantai 2 dengan luas 3 x 4 meter.
Diduga kebakaran disebabkan oleh arus pendek listrik. Damkar Kota Samarinda kembali turun tangan memadamkan api dibantu satuan PMK lainnya.
“Dugaan Sementara penyebab kebakaran arus pendek listrik da saat ini masih menunggu tindaklanjut penyelidikan pihak kepolisian,” demikian keterangan tertulis Damkar Samarinda.
Kebakaran ketiga terjadi siang harinya pukul 12.25 – 13.00 WITA di Jalan Lambung Mangkurat, tepatnya di ruko Rexindo dekat Hotel Diamond. Api melalap gudang penyimpanan barang di lantai 3 ruko tersebut dengan luas 4 x 4 meter.
Diduga penyebabnya adalah tumpukan barang bekas yang mudah terbakar. Tim damkar segera memadamkan api yang untungnya tak merembet ke bangunan sekitar.
“Dugaan Sementara penyebab kebakaran dari tumpukan barang bekas dan saat ini masih menunggu tindaklanjut penyelidikan pihak kepolisian,” demikian keterangan tertulis Damkar Samarinda.
Dari ketiga musibah kebakaran tersebut Damkar Kota Samarinda melaporkan tidak ada korban.
Dinas terkait dan kepolisian masih melakukan investigasi penyebab pasti ketiga kejadian kebakaran tersebut. (*)