Ikut Jalan Sehat Kawal Adi Tanpa Suami, Ibu Hamil 7 Bulan di Samarinda Terima Hadiah Umroh!
SEKALTIM.CO – Acara jalan sehat Kawal Adi for Harum Gubernur Kalimantan Timur yang terselenggara bersama masyarakat di Kota Samarinda pada Minggu (18/8/2024) benar-benar sukses. Ribuan masyarakat tumpah ruah!
Mereka berbondong-bondong ikut serta demi mendapatkan door prize berlimpah. Mulai dari panci, gelas, setrika, hingga hadiah besar lain seperti rice cooker, mesin cuci, kipas angin, kulkas, bahkan motor, semua tersedia untuk dibawa pulang oleh peserta yang beruntung.
Tapi, dari semua hadiah tersebut, yang paling diincar tentu saja hadiah umroh!
Nah, yang bikin acara ini makin seru adalah saat pemenang hadiah umroh diumumkan. Ternyata yang menang adalah Sukiyah, ibu-ibu yang sedang hamil 7 bulan!
Di tengah ribuan orang, Sukiyah yang sedang hamil besar berhasil membawa pulang tiket umroh. Wanita berusia 38 tahun ini sendiri sampai tak percaya waktu namanya dipanggil.
“Perasaannya sangat sangat senang. Nggak tahu mimpi apa semalam, yang pasti senang sekali,” ujarnya, di halaman Gedung Graha Mulya, Samarinda.
Tinggal di wilayah Kecamatan Sungai Pinang yang lokasinya jauh dari tempat acara, ia pun bercerita bahwa dirinya mengetahui acara ini dari Instagram Syarifah Suraidah, istri Bakal Calon Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud.
“Saya mengikuti Instagram bunda, dan tahu ada acara jalan santai, terus langsung ikut. Tadi diantar suami, nanti setelah selesai di jemput lagi,” jelasnya.
Walau Sukiyah mengaku tidak ditemani sang suami, dia benar-benar excited mengikut jalan santai ini sendirian. Menurutnya, momen ini adalah berkah yang tak terduga dari Tuhan.
“Tadi ikut jalan sehat, tapi sebentar-sebentar berhenti, istirahat minum dulu, habis itu lanjut lagi. Saya harap, acara seperti ini bisa sering-sering diselenggarakan. Semoga bapak Rudy dan Seno terpilih menjadi Gubernur Kaltim,” harapnya.
Sementara itu, Andi Satya Adi Saputra, calon anggota legislatif (caleg) terpilih di tingkat Provinsi Kaltim, mengatakan bahwa acara ini adalah rangkaian untuk memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia (RI).
Selain itu, acara ini juga digelar dengan tujuan untuk bersilaturahmi, bertemu dan menyapa para konstituan yang sudah mempercayakan pilihannya kepada Andi Satya Adi Saputra saat Pemilihan Legislatif (Pileg) pada tanggal 14 Februari 2024 kemarin.
“Setelah Pileg 2024, baru ini saya bertatap muka langsung dengan mereka. Saya ingin berterima kasih atas partisipasinya di Pemilu 2024 kemarin,” terangnya.
Dalam kesempatan yang sama juga, acara ini diselenggarakan untuk memperkenalkan bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur, yaitu Rudy Mas’ud – Ir Seno Aji, yang diklaim bakal membawa Kaltim menuju masa depan cerah.
Meski nanti ada 2 calon yang akan bertanding, yakni pasangan Rudy Mas’ud – Ir Seno Aji dan Isran Noor bersama Hadi Mulyadi, yang kedua kandidat ini merupakan orang-orang terbaik di Bumi Etam. Ia menegaskan bahwa Kawal Adi akan tegak lurus mendukung Rudy-Seno.
“Bapak Rudy Mas’ud dan Ir Seno Aji tidak akan sendiri di Pilgub Kaltim 2024. Kita akan kawal, kita akan berusaha menangkan. Tentu saja 2 kandidat sama-sama orang baik, namun kita harus menentukan pilihan. Insya Allah pilihan kami ada di Bapak Rudy Mas’ud – Ir Seno Aji. Harapan kami, pilkada tahun ini damai tanpa konflik,” tegasnya.
Menanggapi peserta pemenang hadiah utama umroh, politikus Golkar ini mengatakan bahwa Tuhan selalu berkehendak dengan cara yang sangat misterius. Di antara ribuan peserta, Tuhan memanggil ibu-ibu yang sedang hamil untuk memenuhi undangannya ke tanah suci Mekkah.
“Jadi begitulah, Tuhan itu berkehendak secara misterius. Yang mengadakan acaranya adalah dokter spesialis kandungan, dan pemenang hadiah utama umroh ternyata orang yang sedang hamil. Saya rasa yang memenangkan hadiah umroh hari ini beruntung sekali, cocok lah,” bebernya.
“Jadi secara tidak langsung ada korelasinya. Itulah saya bilang tadi, Tuhan bekerja secara misterius. Kadang-kadang, orang yang betul-betul membutuhkan yang bisa mendapatkan kejutan dari Tuhan. Saya ucapkan selamat, semoga ibu dan bayinya sehat hingga lahir ke dunia,” tutupnya.