PPU

Bupati PPU Perjuangkan Pembangunan Infrastruktur ke Kementerian PU

Sekaltim.co – Upaya Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Mudiyat Noor dalam memperjuangkan kemajuan infrastruktur di daerahnya membuahkan hasil nyata.

Bupati PPU Mudiyat melakukan pertemuan penting dengan Menteri Pekerjaan Umum (PU) RI, Dody Hanggodo, disertai Anggota DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Kalimantan Timur, Budisatrio Djiwandono, di Jakarta pada Selasa, 7 Oktober 2025.

Pertemuan strategis tersebut membahas sejumlah proyek prioritas yang selama ini menjadi fokus pembangunan Kabupaten PPU.

Di antaranya adalah proyek Bendung Gerak Talake, Bendung Lawe-Lawe, serta Jembatan Riko–Buluminung.

Infrastruktur ini akan berperan vital dalam memperlancar konektivitas antarwilayah serta mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat.

“Alhamdulillah, kita telah direspons positif untuk beberapa program besar seperti Bendung Gerak Talake, Bendung Lawe-Lawe, dan juga Jembatan Riko–Buluminung,” ujar Bupati Mudiyat Noor usai pertemuan dengan Menteri PU.

Selain tiga proyek besar tersebut, pembahasan juga mencakup pembangunan jalan ketahanan pangan yang sebelumnya sempat terblokir dalam daftar program kementerian.

Kini, berkat koordinasi intensif dengan DPR RI dan Kementerian PU, proyek tersebut kembali dibuka dan mendapatkan sinyal positif untuk dilanjutkan.

“Termasuk juga jalan ketahanan pangan yang sebelumnya sempat terblok oleh kementerian, kini sudah kita coba buka kembali dan mendapat respons baik dari pihak kementerian,” tambahnya.

Bupati PPU Mudiyat menegaskan bahwa seluruh proyek infrastruktur tersebut bukan hanya berorientasi pada peningkatan akses dan konektivitas, tetapi juga untuk memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat, khususnya sektor pertanian dan perdagangan lokal. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button