NEWS SEKALTIM

Gempa Magnitudo 3,1 Guncang Paser Kalimantan Timur

Sekaltim.co – Laporan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan adanya gempa bumi di Paser Kalimantan Timur (Kaltim) magnitudo 3,1 pada Kamis malam, 24 Juli 2025.

Guncangan gempa terjadi pukul 19.53 WITA dan terasa di sejumlah wilayah Paser.

BMKG melaporkan pusat gempa berada di daratan tepatnya 37 kilometer timur laut Kabupaten Paser.

Gempa ini terjadi di kedalaman 10 kilometer dengan titik koordinat 1.60 Lintang Selatan dan 116.26 Bujur Timur.

“Gempa Mag:3.1, 24-Jul-2025 19:53:17WIB, Lok:1.60LS, 116.26BT (37 km TimurLaut PASER-KALTIM), Kedlmn:10 Km,” tulis BMKG melalui laporan resminya pada Kamis malam.

BMKG juga memastikan bahwa gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Belum ada laporan kerusakan fisik atau dampak signifikan yang diterima dari masyarakat sekitar lokasi gempa.

Guncangan gempa yang terjadi memang tergolong lemah, namun tetap dirasakan oleh sebagian warga.

Dalam keterangan resminya melalui kanal @infoBMKG, BMKG menyampaikan bahwa informasi awal disampaikan dengan mengutamakan kecepatan.

Data yang disampaikan dapat berubah seiring dengan masuknya data lanjutan dari berbagai sensor seismik.

“Disclaimer: Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data,” demikian pernyataan resmi BMKG.

Masyarakat diimbau tetap tenang namun waspada terhadap potensi gempa susulan. BMKG terus memantau perkembangan dan akan memberikan informasi terbaru secara berkala melalui saluran resminya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button