NUSANTARAPERKARA

Kakek di Buton Selatan Ditemukan Meninggal Ditelan Ular Piton 8 Meter

Sekaltim.co — Seorang kakek berusia 61 tahun bernama La Noti ditemukan tewas ditelan ular piton raksasa di Buton Selatan.

Kabar seorang kakek di Buton Selatan ditemukan meninggal ditelan ular piton 8 meter menggemparkan warga.

Peristiwa tragis kakek ditelan ular piton di Buton Selatan itu menimpa warga Kelurahan Majapahit, Kecamatan Batauga, Kabupaten Buton Selatan, Sulawesi Tenggara

Peristiwa memilukan ini terjadi pada Sabtu, 5 Juli 2025, sekitar pukul 15.40 WITA.

La Noti sebelumnya dilaporkan hilang sejak Jumat pagi 4 Juli 2025 setelah pergi sendirian ke kebun untuk mencari pakan ternak.

Hingga Sabtu siang, korban tak kunjung pulang, sehingga keluarga dan warga mulai melakukan pencarian.

Pencarian pun dilakukan dan setelah berlangsung selama lebih dari tiga jam. Akhirnya pencarian mengarah ke seekor ular piton berukuran besar dengan panjang diperkirakan 8 meter.

Warga menemukan ular piton itu di sekitar kebun milik korban.

Perut ular tampak membesar tidak wajar dan hewan tersebut tidak bergerak. Kecurigaan warga pun menguat bahwa La Noti telah menjadi mangsa ular tersebut.

Warga pun dengan sigap membelah perut ular. Mereka menemukan jasad La Noti masih utuh di dalam perut ular piton itu.

Yang mengejutkan, ponsel korban masih aktif dan berdering ketika warga pertama kali mendekat ke ular itu.

Babinsa Kelurahan Majapahit melaporkan, berdasarkan keterangan saksi La Ardi, korban terakhir kali terlihat pada Jumat pagi sekitar pukul 07.00 WITA berangkat ke kebun menggunakan sepeda motor dengan nomor polisi DT 4037 HC.

“Warga menemukan ular piton dengan perut besar dan setelah dibelah, jasad korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia,” jelas petugas pada Sabtu sore.

Setelah proses evakuasi yang berlangsung pukul 16.20 WITA, jenazah La Noti langsung dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan dan dimakamkan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button