Pangdam VI/Mulawarman Tinjau Lokasi Banjir di Mahakam Ulu, Beri Bantuan Untuk Warga Terdampak

Mahakam Ulu, SEKALTIM.CO – Dalam upaya meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Kalimantan Timur, Pangdam VI/Mulawarman, Mayjen TNI Tri Budi Utomo, dan Danrem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN), Brigjen TNI Anggara Sitompul, meninjau langsung lokasi bencana pada Rabu, 22 Mei 2024. Kunjungan ini merupakan bentuk kepedulian dan solidaritas TNI terhadap masyarakat yang terkena musibah.

Dalam kunjungan tersebut, Pangdam VI/Mulawarman dan Danrem 091/ASN didampingi oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah VI/Mulawarman, Ny. Rahma Tri Budi Utomo, dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 091/ASN, Ny. Eva Anggara Sitompul, serta Asintel Kodam VI/Mulawarman, Kolonel Inf Faizal Rizal, S.I.P.

Selama kunjungan, Pangdam VI/Mulawarman dan Danrem 091/ASN berbincang dengan masyarakat yang terdampak banjir sekaligus menyerahkan bantuan sembako dan perlengkapan sekolah. Pangdam Tri Budi Utomo mengatakan, “Anak-anak juga mau ujian, kami berikan peralatan sekolah seperti buku, pensil, dan lainnya kita bawakan untuk mereka.”

Tidak hanya itu, ketika mengunjungi posko pengungsian, Pangdam VI/Mulawarman juga menyampaikan rasa keprihatinannya atas musibah yang terjadi dan memberikan bantuan sembako secara simbolis langsung kepada warga. Sementara itu, Danrem 091/ASN memberikan semangat dan arahan kepada warga untuk selalu menjaga kesehatan.

“Dan nanti ada tim dari kesehatan juga akan hadir membantu kita di sini,” tambah Pangdam VI/Mulawarman.

Dalam kesempatan tersebut, Pangdam VI/Mulawarman juga menyampaikan kepada Danrem 091/ASN dan Dandim 0912/Kubar untuk terus membantu dan memantau penanggulangan pasca banjir, meskipun dengan berbagai keterbatasan.

Setelah mengunjungi posko pengungsian, Pangdam VI/Mulawarman beserta rombongan meninjau dapur umum Den Bekang VI-1A Samarinda Kodam VI/Mulawarman di halaman Koramil 0912-03/Long Bagun, Kabupaten Mahakam Ulu. Kemudian, rombongan melanjutkan peninjauan ke Kampung Ujoh Bilang yang terdampak banjir.

Sementara itu, Kepala Basarnas Kaltim, Dody Setiawan, menjelaskan bahwa perkembangan air di Mahulu saat ini telah surut, meskipun sebelumnya sempat merendam 403 rumah warga.

Dody merinci, “Kampung Long Bagun Ilir merendam 53 rumah, di Kampung Batas Keloq merendam 36 rumah, 98 rumah di Kampung Ujoh Bilang, 62 rumah di Long Melaham, 59 rumah di Mamahak Ilir, Kampung Rukun Damai tercatat 52 rumah, dan Kampung Long Merah ada 43 rumah yang terendam banjir.”

Selain rumah warga, banjir juga merendam 12 perkantoran, di antaranya Koramil 0912-03/Long Bagun, Polsek Long Bagun, PLTD, dinas kesehatan, Kantor Camat Long Bagun, BRI, Bankaltimtara, Kantor Pengawas Kampung, dan empat kantor desa di Kecamatan Long Bagun.

“Rencana awal kita akan tinggal selama 10 hari di sini. Saya juga tidak berharap musibah ini akan berkepanjangan dan mudah-mudahan segera teratasi. Kita di sini pun juga atas petunjuk dari pimpinan, baik Panglima TNI dan Kepala Staf Angkatan Darat untuk hadir mengatasi kesulitan masyarakat yang merupakan tugas dari pada TNI,” ujar Pangdam VI/Mulawarman.

Kodam VI Mulawarman juga telah mendirikan dapur umum untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir. Bantuan dari Kodam VI Mulawarman akan segera datang, yang saat ini masih dalam perjalanan menuju Kabupaten Mahakam Ulu.

Tidak hanya meninjau lokasi terdampak banjir, Pangdam VI/Mulawarman juga mengunjungi dapur umum Den Bekang VI-1A Samarinda Kodam VI Mulawarman di halaman Koramil 0912-03/Long Bagun, Kabupaten Mahakam Ulu, serta menyerahkan beberapa bantuan secara simbolis kepada masyarakat terdampak banjir.

Dalam rangkaian kegiatan ini, turut hadir Bonifasius Belawan Geh, SH., ME (Bupati Kabupaten Mahakam Ulu), Dr. Stephanus Madang, S.Sos., M.Si (Sekda Kabupaten Mahakam Ulu), drg. Agustinus Teguh Santoso, M.Adm.Kes (Asisten I Bidang Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat), Kolonel Inf Heri Rustanto, S.Sos (Staf Kepala ahli Kepala BNPB), Eko CZI Eko Handoyo (Dandim 0912/Kubar), AKBP Antoni Rybok SH (Kapolres Mahakam Ulu), Ny. Desi Handoyo (Ketua Persit KCK LXII Koorcab Rem 091 PD VI Mulawarman), serta Agus Darmawan (Kepala BPBD Mahakam Ulu).

Dengan kunjungan dan bantuan yang diberikan, diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir di Kabupaten Mahakam Ulu.

Upaya penanggulangan bencana ini merupakan wujud nyata kepedulian dan kerja sama antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan berbagai pihak terkait untuk membantu masyarakat yang mengalami kesulitan akibat bencana alam.

Exit mobile version