Penerbangan Langsung Samarinda-Bali Resmi Dibuka di Bandara APT Pranoto

Samarinda, SEKALTIM.CO – Penerbangan langsung rute baru Samarinda-Bali telah resmi dibuka pada Jumat, 26 April 2024, di Bandara APT Pranoto Samarinda. Inaugural flight atau penerbangan perdana dilakukan oleh maskapai Super Air Jet dengan melayani rute Samarinda-Bali pulang pergi (pp).

Peresmian penerbangan baru ini dilakukan oleh Kepala Dinas Perhubungan Kota Samarinda, Hotmarulitua Manalu. Dibukanya rute ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan penerbangan masyarakat Samarinda dan sekitarnya.

“Kami melihat peluang produktivitas penerbangan dan ini meningkatkan pertumbuhan ekonomi untuk kota Samarinda. Kita ambil saja dari tingkat perjalanan dinas. Harapan kami satu lagi penerbangan selain Samarinda-Bali adalah Samarinda-Banjarmasin,” ungkap Hotmarulitua Manalu.

Kepala Bandar Udara APT Pranoto, Maeka Rindra Hariyanto, menyambut baik dibukanya rute baru ini. Menurutnya, penerbangan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pembangunan dan ekonomi masyarakat.

“Mengingat cover area Bandara APT Pranoto Samarinda itu sesungguhnya luas. Bontang, Kutai Timur, Kutai Kartanegara, Kutai Barat, dan Mahakam Ulu,” jelas Maeka.

Peluang Besar dengan Kehadiran IKN

Hotmarulitua Manalu menyatakan optimismenya dengan penambahan penerbangan di Bandara APT Pranoto Samarinda. Apalagi, ke depannya, keberadaan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara akan semakin mendukung perkembangan penerbangan di Samarinda.

“Kami optimis dengan penambahan penerbangan di Bandara APT Pranoto Samarinda. Apalagi nanti akan semakin ditunjang oleh keberadaan IKN,” ungkapnya.

Penerbangan langsung Samarinda-Bali oleh Super Air Jet tersedia pada hari Senin, Rabu, Jumat, dan Minggu. Masyarakat dapat memesan tiket melalui situs resmi maskapai maupun travel agent resmi.

Dengan dibukanya rute baru ini, masyarakat Samarinda dan sekitarnya akan memiliki akses yang lebih mudah untuk melakukan perjalanan langsung ke Bali.

Kehadiran penerbangan langsung ini juga diharapkan dapat mendorong sektor pariwisata dan ekonomi di Kalimantan Timur, sekaligus menjadi langkah awal dalam menyambut kehadiran Ibu Kota Nusantara atau IKN di masa mendatang. (*)

Exit mobile version