Samarinda, SEKALTIM.CO – Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Samarinda menjadi salah satu lokasi pelaksanaan seleksi wawancara pengadaan Hakim Mahkamah Agung RI dari jabatan Analis Perkara Peradilan (APP) formasi tahun 2021 pada 18-19 Desember 2023.
Sebanyak 15 peserta yang terdiri dari APP Pengadilan Agama dan Pengadilan Negeri di wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara menjalani tahap wawancara oleh tim penguji.
Tim Penguji dari Mahkamah Agung sebanyak 2 orang dengan diketuai oleh Hakim Yustisial Mahkamah Agung RI Dr. Mohammad Sapi’i, S.Ag., M.Hum sebagai Penguji 1.
Peserta terdiri dari 13 calon hakim laki-laki dan 2 calon hakim perempuan APP Pengadilan Agama dan Pengadilan Negeri se-Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara.
Seleksi wawancara hari pertama Senin 18 Desember 2023 diikuti 10 peserta. Sedangkan 5 peserta sisanya menjalani tes wawancara pada hari kedua, Selasa 19 Desember 2023.
Masing-masing peserta diuji pengetahuan dasar hukum dan pengalaman praktik peradilan oleh tim penguji.
Sebelum ujian dimulai, PTA Samarinda menggelar upacara pembukaan untuk memberi semangat kepada para peserta.
Ketua Pengadilan Tinggi Agama Samarinda Helminizami, memberikan arahan agar para peserta menyiapkan pengetahuan sebagai bekal, berdoa memohon kelancaran, serta meluruskan niat untuk menjadi hakim yang berwibawa dan bijaksana.
“Hakim merupakan jabatan yang mulia. Anda semua yang akan membawa masa depan Peradilan Agama yang lebih cemerlang,” ujar Helminizami.
Harapannya, proses seleksi dapat berlangsung tertib dan mendapatkan calon hakim agung terbaik dari wilayah Indonesia bagian timur. (*)