NEWS SEKALTIMWACANA

Refleksi Hari Pers Nasional di Kaltim, Antara Kritik dan Prestasi

Samarinda, SEKALTIM.CO – Dalam rangka memperingati HUT ke-78 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Hari Pers Nasional (HPN) 2024, dilaksanakan silaturahmi di Kantor Sekretariat PWI Kaltim Jl. Biola No.8, Samarinda, Jumat 9 Februari 2024. Acara mengusung tema “Mengawal Transisi Kepemimpinan Nasional dan Menjaga Keutuhan Bangsa”.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim, Agus Hari Kesuma, mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada para wartawan atas kerja sama yang baik dengan pemerintah dalam menyampaikan informasi, khususnya terkait kepemudaan dan olahraga.

“Seperti laporan Plt. Ketua PWI Kaltim Achmad Syahab, dari 358 anggota PWI, 341 orang sudah mengikuti uji kompetensi. Dari jumlah itu ada 68 wartawan tingkat utama, 98 tingkat madya, dan 175 tingkat muda,” ungkap Agus.

Agus berharap PWI terus meningkatkan SDM agar para wartawan lebih memahami informasi dari pemerintah terkait isu kepemudaan dan keolahragaan. Ia menyatakan siap bekerja sama dengan PWI Kaltim untuk menyelenggarakan bimtek bagi para wartawan di bidang olahraga.

“Saya mengkritik di sini karena saya anggap PWI adalah keluarga. SDM wartawan kita harus terus ditingkatkan,” tegas Agus disambut tepuk tangan hadirin.

Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo Kaltim Faisal mengungkapkan rasa bangganya atas prestasi Kaltim meraih nilai tertinggi Indeks Kemerdekaan Pers (IKP) nasional selama 2 tahun berturut-turut.

“Ini berkat iklim kondusif kehumasan di Kaltim. Kuncinya adalah menjaga hubungan kekeluargaan agar tercipta suasana kerja yang nyaman,” katanya.

Pemprov Kaltim tengah mempersiapkan Pergub tentang Pengelolaan Media Komunikasi Publik. Aturan ini untuk meningkatkan kualitas media di Kaltim agar sesuai standar Dewan Pers.

“Pemred harus dijabat wartawan utama, bukan wartawan madya. Media yang bekerja sama dengan Pemrov minimal berdiri 2 tahun agar efektif menyebarkan informasi,” imbuh Faisal.

Hadir pula Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Kaltim Muhammad Syafranuddin beserta anggota PWI Kaltim. Mereka bersama-sama berkomitmen menjaga kemerdekaan pers di Kaltim agar tetap kondusif.

Kegiatan memperingati HUT ke-78 PWI dan Hari Pers Nasional 2024 di Kaltim ini juga diisi dengan refleksi dan komitmen bersama untuk terus meningkatkan kualitas pers.

Sebelumnya, Plt Ketua PWI Kalimantan Timur Achmad Sahab melaporkan saat ini, berkat bantuan dari Pemerintah provinsi Kaltim, dari 358 anggota, sudah ada 341 yang telah mengikuti uji kompetensi, sehingga tinggal 17 orang lagi yang belum mengikuti uji kompetensi.

Sahab menjelaskan bahwa dari jumlah tersebut terdapat 68 wartawan tingkat utama, 98 tingkat madya, dan 175 tingkat muda.

“Insya Allah, pada tahun 2026, Kaltim akan menjadi tuan rumah Porwarnas,” ujarnya. (*)

Simak berita Sekaltim.co lainnya di tautan Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button