Pemprov Kaltim

BRIDA Kaltim Buka Program Kolaborasi Riset dan Inovasi Strategis Kaltim 2024, Pendanaan Mencapai Rp200 Juta

Daftar Sebelum 27 April!

Samarinda, SEKALTIM.CO – Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Kalimantan Timur kembali membuka pendaftaran program tahunan Kolaborasi Riset dan Inovasi Strategis (KRIS) untuk tahun 2024.

Program ini merupakan ajang kolaborasi riset dan inovasi yang melibatkan berbagai pihak untuk menghasilkan solusi-solusi inovatif dalam rangka mendukung kemajuan dan kesejahteraan di Kalimantan Timur.

“Mari kita jelajahi batas-batas pengetahuan dan ciptakan solusi-solusi inovatif untuk masa depan yang lebih baik,” demikian tagline yang diusung oleh BRIDA Kaltim dalam mengampanyekan program KRIS tahun 2024 ini melalui akun media sosial resmi Instagram pada Rabu, 17 April 2024.

Kolaborasi Riset dan Inovasi Strategis Kaltim

Sesuai keterangannya, KRIS Kaltim akan menjaring kolaborasi riset untuk Tahun 2025 dengan menawarkan 33 topik riset dan inovasi yang dapat dipilih oleh para peneliti, akademisi, pelaku industri, ataupun masyarakat umum yang berminat.

Untuk setiap proposal riset yang lolos seleksi, BRIDA Kaltim akan memberikan pembiayaan maksimal sebesar Rp200.000.000 (dua ratus juta rupiah).

“Besarnya pendanaan (termasuk semua pajak yang berlaku) yang dapat diberikan
pada setiap judul riset adalah maksimal sebesar Rp. 100.000.000,- (Seratus Juta
Rupiah). Sedangkan inovasi maksimal sebesar Rp. 200.000.000,- (Dua Ratus Juta
Rupiah),” demikian tercantum dalam panduan KRIS.

Wilayah riset dan inovasi adalah di Provinsi Kalimantan Timur.

Adapun topik riset antara lain:

A. Sumber Daya Manusia Berdaya Saing
1) Peningkatan Akses dan Mutu Pendidikan.
2) Peningkatan Mutu dan Daya Saing Tenaga Kerja (Disabilitas).
3) Peningkatan Akses dan Mutu Kesehatan.
4) Peningkatan Implementasi Kesetaraan Gender dalam Pembangunan.

B. Peningkatan Kualitas Lingkungan Hidup
1) Optimalisasi pengendalian penyebab kerusakan dan sumber pencemaran lingkungan.
2) Optimalisasi pengelolaan dan pemanfaatan hutan yang berkelanjutan.
3) Optimalisasi Perlindungan Hutan dan Pengelolaan Kawasan Bernilai Ekosistem
Penting (KBEP) serta Konservasi Provinsi.
4) Optimalisasi Penyelenggaraan Rehabilitasi Hutan dan Lahan Serta Pengelolaan DAS.
5) Optimalisasi Penyuluhan dan Pemberdayaan Masyarakat Hutan.
6) Peningkatan Cakupan Desa yang Memanfaatkan Energi Baru Terbarukan.
7) Peningkatan Ketersediaan Daya Listrik yang Bersumber dari EBT.

C. Pelaksanaan Reformasi Birokrasi
1) Optimalisasi Pengelolaan Administrasi Pemerintah dan Layanan Publik Berbasis
Teknologi Informasi.
2) Optimalisasi peningkatan pelaporan capaian kinerja pembangunan daerah.
D. Pertumbuhan Ekonomi Berkualitas
1) Pengembangan Ekspor Komoditas Non Migas Dan Batubara;
2) Peningkatan Daya Saing Investasi di Sektor Non Migas Dan Batubara;
3) Meningkatkan Ketersediaan Pangan Melalui Pemantauan Pasokan Pangan dan
Cadangan Pangan;
4) Penanganan Daerah Rawan Pangan;
5) Peningkatan Penganekaragaman Konsumsi Pangan Berbasis Pangan Lokal;
6) Peningkatan Produksi dan Nilai Tambah Komoditas Unggulan Perkebunan;
7) Peningkatan Produksi dan Produktivitas Ternak;
8) Peningkatan Produksi dan Produktivitas Perikanan;
9) Peningkatan Produksi dan Produktivitas Serta Nilai Tambah Komoditas Sub Sektor
Tanaman Pangan dan Hortikultura;
10) Peningkatan Produksi dan Produktivitas Komoditas Sub Sektor Kehutanan;
11) Peningkatan Kemandirian Sosial Ekonomi Penduduk Miskin dan Rentan;
12) Peningkatan Lapangan Usaha Produktif Bagi Masyarakat Miskin;
13) Stabilisasi Harga Barang Kebutuhan Pokok dan Barang Penting;
14) Optimalisasi Penyelenggaraan Jalan untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi;
15) Peningkatan Infrastruktur Sumber Daya Air;
16) Optimalisasi Penyelenggaraan Penataan Ruang;
17) Pemenuhan Kebutuhan Infrastruktur Air Minum;
18) Peningkatan Kualitas Kawasan Permukiman Kumuh;
19) Peningkatan Layanan Infrastruktur Perhubungan;
20) Peningkatan Pemerataan Ketersediaan Listrik 24 Jam.

Kolaborasi Riset dan Inovasi Strategis (KRIS) Provinsi Kalimantan Timur merupakan salah satu kegiatan Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Kaltim.

Program ini dalam rangka mendorong berbagai pihak untuk mencurahkan daya upaya hasil pikir melalui program penelitian, pengembangan, pengkajian, penerapan, invensi dan inovasi (litbangjirapinv) di daerah yang hasilnya dapat diterapkan sehingga dapat mendukung tercapainya kesejahteraan masyarakat.

“Hasil ini diharapkan mampu berkontribusi dalam pengembangan ilmu pengetahuan, penyusunan kebijakan pemerintah, memajukan dunia industri, dan peningkatan kesejahteraan masyarakat, baik dalam jangka pendek, menengah maupun jangka panjang,” demikian keterangan tertulis BRIDA Kaltim, Rabu 17 April 2024 melalui akun Instagram.

BRIDA Kaltim berharap hasil dari program KRIS 2024 ini mampu berkontribusi signifikan dalam pengembangan ilmu pengetahuan, penyusunan kebijakan pemerintah, memajukan dunia industri, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kalimantan Timur, baik dalam jangka pendek, menengah, maupun jangka panjang.

Proses pendaftaran program KRIS batas akhir pengajuan proposal ditentukan pada 27 April 2024. Para calon peserta dapat mengakses informasi lebih lengkap, persyaratan, dan mekanisme pendaftaran dengan menghubungi narahubung yang tersedia.

Ada pula jalur konsultasi bagi para calon peserta yang membutuhkan penjelasan lebih lanjut terkait program KRIS 2024. Jangan ragu untuk menghubungi narahubung kami, Bramantyo, melalui WhatsApp di nomor +62895334797869.

Dengan terbukanya program KRIS 2024, BRIDA Kaltim berharap dapat menghimpun ide-ide brilian dan temuan-temuan inovatif dari berbagai kalangan yang akan bermanfaat bagi pembangunan dan kemajuan Kalimantan Timur ke depannya.

Hasil riset dan inovasi ini diproyeksikan dapat diaplikasikan di berbagai sektor, seperti pertanian, perindustrian, lingkungan hidup, kesehatan, pendidikan, dan lain sebagainya.

Adapun tujuan dari pelaksanaan program Riset dan inovasi unggulan daerah Provinsi
Kalimantan Timur adalah sebagai berikut:
1. Terlaksananya kolaborasi riset dan inovasi strategis daerah Provinsi Kalimantan Timur.
2. Mendapatkan hasil riset dan inovasi yang dapat diterapkan, sebagai landasan dalam
perencanaan pembangunan daerah disegala bidang kehidupan yang berpedoman pada nilai pancasila di Provinsi Kalimantan Timur.
3. Meningkatkan peran Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur dalam melakukan kolaborasi dengan perguruan tinggi pemerintah dan swasta di Provinsi Kalimantan Timur.

Tema Kolaborasi Riset dan Inovasi Strategis Provinsi Kalimantan Timur pada Tahun
2025 yaitu Optimalisasi Diversifikasi Ekonomi Didukung Peningkatan Infrastruktur
Wilayah Dan Sumber Daya Manusia Berdaya Saing Melalui Riset dan Inovasi.

Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari Kolaborasi Riset dan Inovasi Strategis (KRIS) Kaltim 2024. Daftarkan diri Anda sebelum 27 April 2024 dan wujudkan ide-ide cemerlang untuk mencerahkan masa depan Bumi Etam! (*)

Simak berita Sekaltim.co lainnya di tautan Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button