NUSANTARA

Pansel Capim & Dewas KPK 2024-2029 Dibentuk, Kepala BPKP Pimpin Formasi

Jakarta, SEKALTIM.CO – Pemerintah telah membentuk panitia seleksi (pansel) untuk memilih calon pimpinan (capim) dan dewan pengawas (dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2024-2029. Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), Muhammad Yusuf Ateh, ditunjuk sebagai ketua pansel yang bertugas memilih jajaran baru pemimpin lembaga antirasuah tersebut.

Pengumuman resmi formasi pansel capim dan dewas KPK ini disampaikan langsung oleh Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno dalam konfrensi pers di Kantor Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Kamis 30 Mei 2024.

Kepada pers, Pratikno menyampaikan bahwa Presiden Joko Widodo telah menetapkan sembilan nama yang akan mengisi jajaran pansel lewat Keputusan Presiden (Keppres) tentang Panitia Seleksi Seleksi Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK.

“Pak Presiden sudah menetapkan ketuanya adalah Dr. Muhammad Yusuf Ateh, beliau Kepala BPKP,” ujar Mensesneg Pratikno.

Pansel capim dan dewas KPK periode 2024-2029 ini terdiri dari lima unsur pemerintah dan empat unsur masyarakat. Selain Yusuf Ateh yang menjabat sebagai ketua, Rektor Institut Pertanian Bogor (IPB) Arief Satria ditunjuk sebagai wakil ketua merangkap anggota pansel. Arief juga menjabat sebagai Ketua Umum Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI).

Sementara itu, Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Ivan Yustiavandana turut bergabung sebagai anggota pansel capim dan dewas KPK periode mendatang.

Berikut daftar lengkap formasi pansel capim dan dewas KPK 2024-2029:

Ketua Pansel merangkap anggota:
– Dr. Muhammad Yusuf Ateh, Ak., M.B.A. (Kepala BPKP)

Wakil Ketua merangkap anggota:
– Prof. Dr. Arief Satria, SP. M.Si. (Rektor IPB & Ketua Ormas)

Anggota:
– Dr. Ivan Yustiavandana, S.H., LL.M. (Kepala PPATK)
– Nawal Nely, S.E, M.BA.
– Prof. Ahmad Erani Yustika, S.E., M.Sc., Ph.D
– Dr. Y. Ambeg Paramarta, S.H., M.Si.
– Prof. Dr. Elwi Danil., S.H., M.H.
– Rezki Sri Wibowo, M.Sc.
– Taufik Rachman, S.H., LL.M., Ph.D

Formasi pansel capim dan dewas KPK periode 2024-2029 ini diisi tokoh-tokoh dari kalangan pemerintah, akademisi, hingga praktisi hukum.

Tugas berat pansel capim dan dewas KPK mendatang adalah menjaring calon pimpinan dan pengawas lembaga antirasuah yang memiliki integritas dan kredibilitas tinggi. (*)

Simak berita Sekaltim.co lainnya di tautan Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button