Beasiswa Kaltim Tuntas 2024 Resmi Dibuka, Targetkan 31.044 Penerima
Samarinda, SEKALTIM.CO – Beasiswa Kaltim Tuntas (BKT) Tahun 2024 resmi dibuka untuk pendaftaran kali ke-6 sejak pertama diluncurkan pada 2019. Program rutin tahunan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur ini diperuntukkan bagi generasi muda dari jenjang sekolah hingga perguruan tinggi, guna mendapatkan kesejahteraan dalam mengenyam pendidikan dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kalimantan Timur.
Pembukaan pendaftaran Beasiswa Kaltim Tuntas bagi siswa dilakukan pada 5 Maret, sedangkan untuk mahasiswa dibuka pada 20 Maret. Hal ini dilakukan untuk menghindari ketidakstabilan server akibat lonjakan pendaftar.
Kepala Badan Pengelola Beasiswa Kaltim Iman Hidayat, menambahkan bahwa atas arahan pimpinan daerah untuk meningkatkan akreditasi perguruan tinggi di Kaltim, BKT membuka pendaftaran bagi pengajar perguruan tinggi sebagai target capaian penyelenggaraan BKT tahun ini.
“Target capaian penyelenggaraan BKT kali ini adalah membuka kriteria pendaftar bagi pengajar perguruan tinggi. Kami juga memberikan prioritas untuk daerah 3T dan kriteria lain yang masih sama seperti tahun lalu,” ujar Iman Hidayat melalui keterangan tertulis Selasa 5 Maret 2024.
Sesuai Rencana Kerja Anggaran (RKA), rencana penerima Beasiswa Kaltim Tuntas tahun 2024 dibuka untuk 31.044 penerima dari semua kategori, yaitu kategori beasiswa kerjasama, beasiswa tuntas, beasiswa stimulan mahasiswa, dan beasiswa stimulan siswa. Total anggaran yang dialokasikan sebesar Rp. 200.569.000.000,-.
Acara peluncuran Beasiswa Kaltim Tuntas tahun 2024 dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Pembinaan SMA, Muhammad Jasniansyah, mewakili Kadisdikbud. Hadir pula beberapa awak media di ruang Kersik Luway Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur, Jalan Basuki Rahmat, Samarinda.
Informasi lengkap mengenai Beasiswa Kaltim Tuntas tahun 2024 dapat diakses melalui tautan: https://beasiswa.kaltimprov.go.id/. (*)