Desa Mendik Makmur dan Kelurahan Long Ikis Wakili Kaltim di Lomba Tingkat Nasional

Paser, SEKALTIM.CO – Kabupaten Paser kembali mengukir prestasi gemilang dalam Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2024.

Desa Mendik Makmur dan Kelurahan Long Ikis berhasil meraih juara pertama dalam kategori masing-masing dan akan mewakili Provinsi Kalimantan Timur di tingkat Nasional (Regional III Wilayah Kalimantan Sulawesi).

Penunjukan ini sesuai Surat Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Kalimantan Timur, Nomor 400.10.2/20/DPMPD-II, Tanggal 21 Juni 2024.

Menanggapi keberhasilan ini, Pemerintah Kabupaten Paser segera menggelar rapat persiapan untuk menghadapi kompetisi tingkat nasional.

Rapat yang dipimpin langsung oleh Bupati Paser, Fahmi Fadli, dilaksanakan di Ruang Sadurengas pada Senin, 24 Juni 2024 lalu.

Bupati Fahmi mengungkapkan rasa syukur dan apresiasi atas pencapaian ini. “Alhamdulillah, Kabupaten Paser meraih Juara 1 Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi. Hal ini harus diapresiasi karena untuk dapat meraih Juara 1 pada Tingkat Provinsi tersebut tidaklah mudah,” ujar Bupati Fahmi.

Desa Mendik Makmur, yang terletak di Kecamatan Longkali, dikenal dengan potensi perkebunan sawit, karet, serta pertanian semangka dan padi. Inisiatif inovatif desa ini termasuk penyelenggaraan Mendik Makmur Festival, yang bertujuan memperkenalkan potensi desa ke tingkat nasional.

Sementara itu, Kelurahan Long Ikis, dengan luas area 94.703,22 ha dan populasi 1.679 jiwa, mengusung moto “KATE” (BISA dalam bahasa Paser). Kelurahan ini telah berhasil mengembangkan produk unggulan seperti Teh Bunga Telang, Madu Probiotik, dan Tepung Mocaf yang telah dipasarkan secara luas.

Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Nasional (Regional III Wilayah Kalimantan Sulawesi) akan menjadi ajang bagi Desa Mendik Makmur dan Kelurahan Long Ikis untuk menunjukkan potensi dan inovasi mereka di tingkat yang lebih luas.

Keberhasilan mereka di tingkat provinsi telah membuktikan bahwa daerah-daerah di Kalimantan Timur mampu bersaing dan unggul dalam hal pembangunan dan pemberdayaan masyarakat. (*)

Exit mobile version