Pemprov Kaltim Akan Rayakan Ulang Tahun ke-67, Bakal Ada Tarian Massal 6 Ribu Penari

Samarinda, SEKALTIM.CO – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) jatuh setiap tanggal 9 Januari. Jajaran Pemprov Kaltim pun telah melakukan pelbagai persiapan, antara lain dengan sejumlah rapat.

Satu di antaranya adalah rapat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) dalam rangka persiapan peringatan HUT Pemprov Kaltim ke-67 tahun. Rapat digelar di Ruang Kersik Luay, Kantor Disdikbud Kaltim, dipimpin Sekretaris Disdikbud Kaltim Yekti Utami pada Selasa 2 Januari 2024, kemarin.

Yekti mengatakan, peringatan di tahun 2024 ini memiliki tema “Bergerak Bersama Wujudkan Kalimantan Timur Cerdas”. Disdikbud Kaltim siap menyukseskan dan memeriahkan perayaan HUT Kaltim ke-67. Disdikbud Kaltim akan menampilkan tarian massal dengan jumlah penari sebanyak 6.000 orang.

“Kita akan mengumpulkan beberapa OPD di lingkungan Pemprov Kaltim, sekolah dan UPTD di bawah Disdikbud Kaltim, yaitu Sekolah SKOI, Taman Budaya serta SMA/SMK,” tutur Yekti melalui keterangan tertulis, Rabu 3 Januari 2024.

Dia menjelaskan bahwa tarian massal 6.000 orang ini direncanakan akan diisi oleh 3.100 pelajar SMA/SMK, 1.000 perangkat daerah dari berbagai dinas dan badan, serta 1.900 orang dari komunitas dan paguyuban.

Sementara itu, seluruh OPD di lingkup Pemprov Kaltim pun terus memantapkan persiapan. Antara lain untuk membahas rangkaian acara Pesta Rakyat Kaltim (PRK) dalam rangka HUT ke-67 Provinsi Kaltim melalui rapat koordinasi pada Rabu 3 Januari 2024.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kaltim Sri Wahyuni langsung memimpin rapat dan berkoordinasi dengan seluruh pimpinan Perangkat Daerah (PD) yang hadir.

“Mendekati pelaksanaan, kita perkuat persiapan, terutama detail kegiatan dan teknisnya. Seperti tahun-tahun sebelumnya, semoga seluruh rangkaian acara dapat berjalan sukses, meriah dan bermanfaat bagi masyarakat Kaltim,” ungkap Sekda dikutip dari rilis Diskominfo Kaltim.

PRK akan dimeriahkan beragam kegiatan budaya, pendidikan, seni, olahraga, kompetisi serta suguhan artis. Kegiatan ini bertujuan memberikan pengalaman menyenangkan bagi masyarakat dalam merayakan HUT Kaltim ke-67.

Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kaltim menjadi leading sector di gelaran pertama PRK. Bersama belasan PD lain, Diskominfo menyiapkan konten menarik “Kaltim Punya Karya” yang terbagi acara indoor dan outdoor.

Diskominfo juga menggelar lomba Bekisahan dengan peserta seluruh PD di Kaltim. “Tujuannya agar masyarakat lebih mengenal PD melalui bahasa daerah setempat,” ujar Kadis Diskominfo Kaltim, Muhammad Faisal.

Di tahun ini, Pemprov Kaltim melalui PRK turut mendukung UMKM dengan menyediakan fitur transaksi QR Code selama sepekan mulai 9-13 Januari 2024. Hal ini untuk mendorong transaksi non-tunai atau cashless.

Sekda Kaltim Sri Wahyuni menekankan pentingnya partisipasi seluruh elemen dalam perayaan HUT ke-67 ini. Ia mengajak semua pihak bersatu dan berperan aktif merayakannya.

“Perayaan ini bukan sekadar hiburan, tapi momentum memupuk kebanggaan atas identitas dan budaya Kaltim,” tutup Sekda.

Dengan persiapan matang dari berbagai pihak, rangkaian peringatan HUT Provinsi Kalimantan Timur ke-67 diharapkan dapat berlangsung meriah dan sukses. Antusiasme masyarakat Kaltim dalam menyambut ulang tahun provinsinya turut menjadi kunci keberhasilan perayaan ini. Semangat gotong royong dan kebersamaan penting untuk ditumbuhkan melalui momentum berharga ini. (*)

Exit mobile version