Pemprov Kaltim Berencana Bangun Sentra Pariwisata Batoq Tenevang di Mahakam Ulu

Mahakam Ulu, SEKALTIM.CO – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) berencana membangun Sentra Pariwisata Batoq Tenevang di Kampung Long Melaham, Kecamatan Long Bagun, Kabupaten Mahakam Ulu.

Batoq Tenevang adalah kawasan tebing batu dinding sepanjang 800 meter dan tinggi hingga 100 meter di sungai menuju Ujoh Bilang ibu kota Kabupaten Mahakam Ulu.

Rencana pembangunan sentra pariwisata Batoq Tenevang ini disampaikan melalui Surat Nomor: 500.17.2.1/01/SEK-TP2T/KALTIM yang dikeluarkan oleh Ketua Tim Persiapan Siti Sugiyanti yang juga menjabat sebagai Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah (Biro POD) Setdaprov Kaltim pada 6 Maret 2024.

Tertulis dalam surat tersebut maksud dari rencana pembangunan ini untuk menyediakan sarana dan prasarana serta fasilitas wisata di Sentra Pariwisata Batoq Tenevang sebagai kawasan yang nyaman, aman, dan berkualitas sehingga dapat berdaya saing global.

Tujuan pembangunan sentra pariwisata Batoq Tenevang adalah untuk meningkatkan keragaman aktivitas wisata, melestarikan budaya lingkungan, meningkatkan kualitas infrastruktur dan layanan transportasi yang terintegrasi, mewujudkan usaha pariwisata yang berkualitas, meningkatkan kesempatan kerja dan usaha bagi masyarakat lokal, serta meningkatkan akses pasar terhadap produk industri kecil dan menengah.

Sementara itu, letak tanah yang diperlukan untuk pembangunan Sentra Pariwisata Batoq Tenevang berada di Kampung Long Melaham, Kecamatan Long Bagun, Kabupaten Mahakam Ulu.

Luas tanah yang dibutuhkan untuk pembangunan ini adalah seluas ± 54,9491 hektare.

“Letak tanah yang diperlukan untuk pembangunan Sentra Pariwisata Batoq Tenevang yaitu di Kampung Long Melaham Kecamatan Long Bagun Kabupaten Mahakam Ulu. Luas tanah yang dibutuhkan untuk pembangunan Sentra Pariwisata Batoq Tenevang di Kampung Long Melaham Kecamatan Long Bagun Kabupaten Mahakam Ulu seluas ± 54.9491 Hektare,” demikian tertulis dalam surat tersebut, dikutip Sekaltim.co dari laman Pemkab Mahulu, Sabtu 16 Maret 2024.

Batoq Tenevang

Tahapan rencana pengadaan tanah akan dimulai dengan tahap perencanaan oleh Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Mahakam Ulu hingga tahap persiapan oleh Gubernur Kaltim.

Selain itu, ada pula tahap pelaksanaan oleh Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kaltim, dan tahap penyerahan hasil oleh Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kaltim.

Perkiraan jangka waktu pelaksanaan pengadaan tanah akan dilakukan mulai bulan September 2023 sampai dengan bulan November 2024, sedangkan pelaksanaan pembangunannya direncanakan pada tahun 2025.

Pemprov Kaltim juga menginformasikan beberapa hal terkait proses pengadaan tanah, seperti hanya pihak yang berhak (pemilik lahan) yang diperkenankan melepaskan haknya kepada Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Mahakam Ulu.

Sebagai tindak lanjut, Pemprov Kaltim telah melaksanakan Sosialisasi, Konsultasi Publik, dan Kunjungan Lapangan Pengadaan Tanah Untuk Pembangunan Sentra Pariwisata Batoq Tenevang, Kampung Long Melaham, Kecamatan Long Bangun, Kabupaten Mahakam Ulu, Sabtu 9 Maret 2024. ⁣

Kegiatan ini dibuka dan dipimpin perwakilan dari Tim Persiapan Pengadaan Tanah Provinsi Kalimantan Timur, Said Naser Amrullah didampingi Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Mahakam Ulu, Yason Liah.

Dalam sosialisasi ini disampaikan rencana kebutuhan lahan, pendataan awal masyarakat terdampak, status lahan yang dimiliki masyarakat, dan mekanisme penggantian kerugian masyarakat terdampak.

Rencana Pembangunan Sentra Pariwisata ini membutuhkan 42,79 Ha dengan 10 bidang masyarakat terdampak.⁣

Berdasarkan Perda Nomor 1 Tahun 2023 tentang RTRWP Kaltim lokasi lahan seluruhnya merupakan pola ruang pertanian, indikasi arahan zonasi untuk Pariwisata pada Pola Ruang Pertanian adalah diperbolehkan dengan syarat kegiatan pariwisata terintegrasi yang mendukung fungsi kawasan pertanian. ⁣(*)

Exit mobile version