Pj Gubernur Kaltim Sampaikan Ucapan Tahun Baru Imlek 2575 di Vihara Buddhist Centre Samarinda
Samarinda, SEKALTIM.CO – Penjabat Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik menyampaikan ucapan selamat Tahun Baru Imlek 2575 kepada masyarakat Tionghoa di Kaltim. Ucapan disampaikan saat bersilaturahmi di Vihara Buddhist Centre Samarinda, Minggu 11 Februari 2024.
“Kita ucapkan selamat tahun baru Imlek 2575 kepada saudara-saudara kita dari etnis Tionghoa,” ujar Akmal Malik yang disambut Ketua Yayasan Buddhist Centre Samarinda Pandita Hendri Susilo, dikutip dari keterangan resmi Adpimprov Kaltim.
Akmal Malik berharap perayaan tahun baru Imlek 2575 dapat meningkatkan rasa kebersamaan dan keharmonisan hidup di Kaltim. Ia juga menghargai keberagaman budaya sebagai kekayaan Indonesia yang perlu terus diperkaya.
“Teruslah memperkaya budaya Indonesia. Karena, kita itu kaya keberagaman,” harap Akmal.
Menurutnya, keberagaman budaya bukan kendala dalam membangun kolaborasi dan komunikasi antara pemerintah daerah dan masyarakat Tionghoa. Semua pihak bahu membahu memajukan Kaltim dan Indonesia.
“Selamat merayakan tahun baru Imlek, Gong Xi Fa Cai,” tutup Akmal.
Sementara itu, Ketua Yayasan Buddhist Centre Samarinda Pandita Hendri Susilo mengapresiasi kunjungan Pj Gubernur Kaltim dalam perayaan Tahun Baru Imlek 2575. Tahun ini, Imlek memasuki tahun Naga Kayu.
Hendri menjelaskan, Naga melambangkan makhluk spiritual dan Kayu bersumber dari tanah. Masyarakat diimbau menjaga alam dan membangun energi positif demi kemajuan Kaltim ke depannya.
“Untuk itu, kita bersama-sama menjaga agar jauh dari krisis iklim di masa-masa akan datang,” ungkap Hendri.
Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Biro Umum Setda Prov Kaltim Hj Lisa Hasliana dan pejabat Setda Provinsi Kaltim lainnya. (*)