NEWS SEKALTIM

Tim 02 Bantah Tuduhan Tak Berdasar dari Kubu Sebelah: Rudy-Seno Tidak Pernah Pakai Alat Bantu dan Dapat Bocoran Soal!

SEKALTIM.CO – Tuduhan tak berdasar dari tim pasangan calon (paslon) nomor urut 01, Isran Noor dan Hadi Mulyadi, memicu reaksi tim pemenangan 02, Rudy Mas’ud – Ir Seno Aji, untuk bicara. Mereka membantah tuduhan bahwa Paslon 02 menggunakan alat bantu dan mendapat bocoran soal.

“Kami tidak pernah menerima bocoran soal,” ujar Sekretaris Tim Pemenangan Rudy-Seno, Tommy Pusriadi, Selasa malam (19/11/2024).

Menurut Tommy, tuduhan ini hanya spekulasi tanpa bukti yang dilayangkan oleh tim paslon 01, Isran Noor dan Hadi Mulyadi. Lebih lanjut, tuduhan ini pertama kali mencuat dalam rapat koordinasi jelang debat ketiga bersama KPU pada tanggal 15 November 2024.

Dalam kesempatan itu beber Tommy, kubu sebelah sempat meminta agar dilakukannya pemeriksaan terhadap alat komunikasi untuk memastikan tidak ada kecurangan selama debat berlangsung.

“Mereka mencurigai adanya alat bantu di telinga paslon kami, tetapi sampai sekarang tidak ada bukti konkret. Kami sepenuhnya siap diperiksa oleh KPU atau Bawaslu, kapan pun,” terangnya.

Selain itu, Tommy juga menanggapi isu bocoran soal debat yang diarahkan kepada timnya. Ia memastikan bahwa Paslon Rudy-Seno tidak pernah menerima bocoran apa pun.

Kemampuan paslon 02 menjawab pertanyaan debat adalah hasil dari kerja keras tim yang telah menyiapkan berbagai simulasi soal berdasarkan tema yang ditentukan oleh KPU.

“Kami bekerja keras mempersiapkan paslon kami. Setiap jawaban yang mereka sampaikan murni hasil latihan dan analisis tim. Justru, kami mendengar bahwa pihak paslon 01 sendiri yang menerima bocoran soal melalui pesan WhatsApp, seperti yang diakui oleh LO mereka saat rapat bersama KPU,” bebernya.

Menjelang debat ketiga yang akan digelar pada Jumat, 22 November 2024, di Metro TV, Tommy menyampaikan harapannya agar semua kandidat dapat mematuhi aturan yang berlaku dan lebih fokus menyampaikan visi dan program untuk Kaltim.

“Kami ingin debat ketiga nanti benar-benar menjadi ajang pertarungan ide dan program. Jangan lagi ada tuduhan tidak berdasar yang hanya mengalihkan perhatian masyarakat dari hal yang lebih substansial,” tegasnya.

Pasangan Rudy Mas’ud-Seno Aji sendiri dipastikan telah siap menghadapi debat terakhir dengan tema Ekonomi, Pendapatan Daerah, Kebudayaan, dan Lingkungan Hidup.

Dengan visi besar untuk menjadikan Kaltim lebih maju dan sejahtera, tim 02 optimistis mampu memberikan performa terbaik demi meyakinkan masyarakat di detik-detik terakhir menuju hari pencoblosan tanggal 27 November 2024.

Simak berita Sekaltim.co lainnya di tautan Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button