NEWS SEKALTIMPERKARA

Banjir Melanda Mahakam Ulu, PLN Padamkan Listrik Sementara Demi Keamanan

Mahakam Ulu, SEKALTIM.CO – Bencana banjir melanda wilayah Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur, pada Kamis, 14 Maret 2024, sekitar pukul 06.00 WITA.

Menghadapi dampak banjir tersebut, PT PLN (Persero) memutuskan untuk memadamkan pasokan listrik di sejumlah wilayah yang terdampak banjir di Mahakam Ulu sebagai langkah keamanan.

“PLN UP3 Samarinda mengucapkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas pemadaman listrik yang terjadi akibat bencana alam tersebut,” demikian rilis tertulis PLN UP3 Samarinda pada Kamis, 14 Maret 2024.

Menurut keterangan PLN, pemadaman listrik ini dilakukan karena kondisi banjir yang terjadi (force major) dan demi keamanan pelanggan di Mahakam Ulu.

“Dikarenakan kondisi banjir (force major) sehingga demi keamanan pelanggan, listrik dipadamkan sementara,” tambah keterangan PLN.

PLN menyebutkan bahwa terdapat sejumlah daerah yang terdampak banjir di Mahakam Ulu, meliputi sebagian wilayah Long Bagun Ilir dan sebagian Ujoh Bilang.

Pihak PLN memahami betapa pentingnya pasokan listrik bagi masyarakat dan aktivitas sehari-hari, sehingga mereka berkomitmen untuk memulihkan pasokan listrik kembali normal secepat mungkin.

“PLN memahami betapa pentingnya pasokan listrik bagi masyarakat dan aktivitas sehari-hari. PLN selalu berupaya secepatnya untuk memulihkan pasokan listrik kembali normal,” demikian keterangan PLN.

Sementara itu, kondisi banjir yang melanda warga Ujoh Bilang juga langsung dipantau oleh jajaran Polres Mahakam Ulu.

Beberapa titik banjir di kawasan pemukiman Kampung Ujoh Bilang, Kecamatan Long Bagun, dijaga oleh aparat kepolisian untuk mengantisipasi situasi yang lebih buruk. (*)

Simak berita Sekaltim.co lainnya di tautan Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button