Kilang Pertamina Internasional Dukung Siswa Kampung Inggris di PPU Raih Sertifikasi

PPU, SEKALTIM.CO – Kampung Inggris Lawe-Lawe bekerja sama dengan PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit Balikpapan baru-baru ini menggelar acara sertifikasi bahasa Inggris bagi 11 siswa dari SanSis Children Village. Acara yang berlangsung pada Sabtu, 24 Februari 2024 ini menandai keberhasilan para siswa dalam menyelesaikan program pembelajaran bahasa Inggris secara intensif.

Ketua Panitia Sandri menyampaikan rasa bangga atas capaian para siswa ini. Ia menyebut ini sebagai bukti keseriusan Kampung Inggris Lawe-Lawe dalam menyelenggarakan pendidikan berkualitas.

“Ini merupakan bukti nyata keseriusan kami dalam memberikan pendidikan berkualitas kepada anak-anak didik kami di sini. Terima kasih kepada para siswa yang telah memberikan yang terbaik selama proses belajar, dan kepada orangtua yang telah mempercayakan pendidikan anak-anak mereka kepada kami di Kampung Inggris Lawe-lawe,” ucap Sandri.

Acara sertifikasi ini menjadi momentum penting tidak hanya bagi prestasi individu siswa, namun juga upaya bersama meningkatkan kualitas pendidikan di Penajam Paser Utara. Para orang tua turut hadir dan terlibat aktif dalam acara tersebut guna memperkuat komunikasi antara pengajar dan keluarga siswa.

Kesuksesan acara ini tak lepas dari dukungan penuh PT Kilang Pertamina Internasional Unit Balikpapan sebagai salah satu mitra Kampung Inggris Lawe-Lawe. Menurut Sandri, program-program semacam ini memberi dampak positif bagi pengembangan masyarakat.

“Kami berharap kerja sama ini terus berlanjut untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak-anak di wilayah ini,” imbuh Sandri.

Selain pemberian sertifikat, acara juga diisi dengan beragam pertunjukan bakat dan kreativitas para siswa. Mulai dari story telling, penampilan musik dan tarian, hingga deklamasi puisi bahasa Inggris.

Dodi Yapsenang selaku Area Manager Communication, Relations & CSR PT Kilang Pertamina Internasional Unit Balikpapan menyambut baik terselenggaranya acara tersebut. Ia menyebut hal ini menegaskan komitmen perusahaan dalam mendukung pengembangan pendidikan dan bakat generasi muda.

“Kegiatan ini menegaskan komitmen kami untuk mendukung pendidikan dan pengembangan bakat di wilayah ini. Kami berharap melalui program-program seperti ini, anak-anak dapat tumbuh dan berkembang menjadi individu yang produktif dan berkualitas,” tegas Dodi.

Acara ditutup dengan harapan agar para siswa penerima sertifikasi dapat terus mengembangkan dan membagikan ilmu bahasa Inggrisnya kepada generasi penerus bangsa. Mereka kini resmi menyandang predikat ‘Kampung Inggris Lawe-Lawe English Certified’.

Keberhasilan pelaksanaan program sertifikasi bahasa Inggris ini patut diapresiasi sebagai buah kerja sama positif antara Kampung Inggris Lawe-Lawe dan PT Kilang Pertamina Internasional dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Ini menjadi contoh baik sinergi yang saling menguatkan antara lembaga pendidikan dan korporasi. (*)

Exit mobile version