Samarinda

Night Race Drag Bike Kapolresta Samarinda Cup 2025 Sukses Tampung Hobi Balap Selama Ramadan

Samarinda, Sekaltim.co – Ajang balap resmi Night Race Drag Bike Kapolresta Samarinda Cup Putaran 1 Tahun 2025 telah sukses digelar di Jalan Kusuma Bangsa, Kelurahan Bugis, Kecamatan Samarinda Kota, pada Minggu, 16 Maret 2025 pukul 23.00 WITA.

Event balap resmi Night Race Drag Bike Kapolresta Samarinda Cup Putaran 1 Tahun 2025 yang berlangsung hingga Senin dini hari 17 Maret 2025 ini menarik perhatian sekitar 2.000 penonton dan diikuti oleh 250 peserta dari 81 tim balap.

Perlombaan Night Race Drag Bike Kapolresta Samarinda Cup Putaran 1 Tahun 2025 ini merupakan inisiatif Polresta Samarinda bekerja sama dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kota Samarinda sebagai wadah resmi bagi pecinta balap motor.

Tujuan utamanya adalah mengurangi aksi balap liar yang kerap terjadi selama bulan Ramadan, dengan mengalihkannya ke arena balap yang aman dan terkendali.

“Kami menghadirkan event ini sebagai wadah bagi pecinta balap motor guna mengurangi aksi balap liar selama bulan Ramadan,” ungkap Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Hendri Umar, S.IK, M.H, yang hadir langsung dalam acara tersebut.

Kombes Pol Hendri Umar juga turut melakukan seremoni pelepasan balapan pada pukul 23.10 WITA.

Ajang balap yang diselenggarakan di lintasan sepanjang 201 meter ini menarik partisipasi pembalap dari berbagai wilayah, termasuk Samarinda, Balikpapan, dan Kutai Kartanegara.

Para peserta berkompetisi dalam berbagai kelas, di antaranya Bebek 2 Langkah 118cc Sunmori, Matic Standar 131cc (Spek MP7), serta kategori Bracket 8, 9, dan 10.

Persaingan ketat antarpeserta berlangsung hingga pagi hari, dengan seremoni penyerahan hadiah yang berlangsung pada pukul 03.20 WITA.

Hadiah kepada para pemenang diserahkan oleh Kasat Lantas Polresta Samarinda, Ketua IMI Kalimantan Timur, Ketua IMI Kota Samarinda, serta perwakilan dari kepolisian.

Pengamanan acara melibatkan personel gabungan dari Polresta Samarinda, Polsek Samarinda Kota, serta Sat Lantas dan Sat Samapta Polresta Samarinda, dengan total 41 personel.

Berkat pengamanan yang ketat, situasi tetap aman dan terkendali sepanjang acara berlangsung.

Kesuksesan penyelenggaraan Putaran 1 ini menjadi modal positif bagi Polresta Samarinda dan IMI Kota Samarinda untuk melanjutkan event serupa.

Kapolresta Samarinda Cup Putaran 2 sudah dijadwalkan akan berlangsung pada 21 Maret 2025.

Event balap resmi seperti Night Race Drag Bike Kapolresta Samarinda Cup ini dinilai efektif dalam mengakomodasi hobi balap para pecinta motor, sekaligus menekan angka pelanggaran lalu lintas akibat balap liar yang kerap terjadi selama bulan puasa. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button