NUSANTARA

Reshuffle Kabinet Jokowi Menjelang Akhir Masa Jabatan

Jakarta, Sekaltim.co – Senin pagi di Jakarta, 19 Agustus 2024, perjalanan pemerintahan Presiden Joko Widodo akan mengalami perubahan kembali. Istana Negara dikabarkan akan melakukan reshuffle kabinet.

Kabar reshuffle kabinet Jokowi yang telah beredar sejak beberapa hari lalu akhirnya terkonfirmasi.

Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana, mengumumkan reshuffle kabinet Jokowi itu bahwa Presiden Jokowi akan melantik beberapa menteri baru, wakil menteri, dan kepala badan pada pukul 09.30 WIB.

“Hari ini, Senin, tanggal 19 Agustus 2024, pukul 09.30 WIB, Bapak Presiden diagendakan akan melantik beberapa Menteri, Wakil Menteri, dan beberapa Kepala Badan di Istana Negara,” kata Ari Senin 19 Agustus 2024, melalui keterangan tertulis.

Beberapa jabatan itu antara lain, Menteri dan Kepala Badan yang akan dilantik Presiden adalah Menteri Hukum dan HAM (MenkumHAM), Menteri ESDM, Menteri Investasi, dan tambahan Wakil Menteri Kominfo.

Lalu Kepala Badan Gizi Nasional, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan dan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Lalu, siapa saja tokoh-tokoh yang akan mengisi pos-pos strategis dalam kabinet baru Jokowi? Berdasarkan informasi yang beredar, beberapa nama sudah mulai bermunculan. Salah satu yang menarik perhatian adalah pergantian di kursi Menteri Hukum dan HAM.

Yasonna H Laoly, yang selama ini menjabat sebagai MenkumHAM, kabarnya akan digantikan oleh Supratman Andi Agtas, politikus Partai Gerindra.

Tidak kalah menarik, Menteri ESDM Arifin Tasrif juga dikabarkan akan digantikan. Posisinya akan diisi oleh Bahlil Lahadalia, yang saat ini menjabat sebagai Menteri Investasi/BKPM.

Kedua pejabat ini disebut-sebut memiliki kedekatan dengan PDI Perjuangan.

Selain Yasonna H Laoly dan Arifin Tasrif, menteri yang berkaitan dengan PDI Perjuangan antara lain Teten Masduki Menteri Koperasi dan UMKM, Abdullah Azwar Anas Menpan RB, I Gusti Ayu Bintang Darmawati Menteri Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Tri Rismaharini Menteri Sosial, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Sementara itu, kursi yang ditinggalkan Bahlil di Kementerian Investasi/BKPM tidak akan lama kosong. Rosan Roeslani, mantan Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, dikabarkan akan mengisi posisi tersebut.

Perombakan juga terjadi di sektor pangan. Arief Prasetyo Hadi akan digantikan oleh Rahmat Pambudy sebagai Kepala Badan Pangan.

Menariknya, Jokowi juga membentuk lembaga baru bernama Badan Gizi. Dadan Hindayana dikabarkan akan ditunjuk untuk memimpin badan ini.

Reshuffle kali ini bukanlah yang pertama dilakukan Jokowi dalam beberapa bulan terakhir. Pada 18 Juli 2024 lalu, Presiden juga telah melakukan perombakan dengan mengganti satu wakil menteri dan menambah dua posisi wakil menteri baru.

Kala itu, Sudaryono diangkat sebagai Wakil Menteri Pertanian, Thomas A. M. Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan II, dan Yuliot sebagai Wakil Menteri Investasi/Wakil Kepala BKPM.

Jokowi, sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan memiliki kewenangan penuh untuk melantik dan memberhentikan para pejabat pembantu di kabinetnya. (*)

Simak berita Sekaltim.co lainnya di tautan Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button