PPU, SEKALTIM.CO – Perayaan malam tahun baru 2024 di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) berlangsung meriah. Ribuan masyarakat PPU terlihat memadati kawasan alun-alun Pemkab PPU untuk menikmati hiburan pentas seni dan UMKM malam tahun baru 2024 pada Minggu malam 31 Desember 2023.
Ribuan warga PPU yang memadati alun-alun turut larut dalam euforia pergantian tahun. Suasana penuh suka cita terlihat di wajah mereka menyambut datangnya tahun baru 2024.
Pada perayaan menyambut malam tahun baru ini, Pemkab PPU menghadirkan sejumlah hiburan menarik, seperti penampilan Cakra Adanu Band, Vanilla Band serta duet penyanyi hits Renaldi DA dan Abdiel.
Penjabat (Pj) Bupati PPU Makmur Marbun, Kapolres PPU AKBP Hendrik Eka Bahalwan, Komandan Kodim (Dandim) 0913/PPU Letnan Kolonel Inf Arfan Affandi, Sekretaris daerah (Sekda) Kab.PPU Tohar dan unsur pimpinan perangkat daerah turut hadir dalam perayaan tersebut.
Sekitar 13 menit sebelum pukul 00.00, Pj. Bupati Makmur Marbun bersama Forkompinda serta Sekda dan Ketua Penggerak PKK Kabupaten PPU naik ke panggung. Dalam sambutan singkatnya Pj Bupati mengatakan tidak terasa setahun sudah menjalani hidup di tahun 2023, sekarang ini akan memasuki tahun 2024.
“Berarti satu tahun umur kita bertambah. Padahal pada hakikatnya justru umur kita berkurang,” ujarnya.
Peringatan di penghujung akhir tahun ini, juga dapat menjadi media introspeksi diri atau mawas diri terhadap perjalanan hidup selama satu tahun ini. Makmur Marbun juga mengajak kepada semua, untuk menyambut dan songsong tahun baru sebagai ajang evaluasi perjalanan hidup.
“Mari kita perhitungkan, kita perhatikan dan kita koreksi diri kita masing-masing karena hal itu merupakan suatu tindakan yang mesti kita lakukan kapan saja, dimana saja kita berada,” ungkap Makmur Marbun.
Di penghujung sambutannya tepat pukul 00.00 Pj Bupati menyampaikan selamat tahun baru 2024. Sambil meniupkan terompet, dan warna-warni kembang api yang menakjubkan mewarnai malam dan menyambut tahun baru.
“Mari kita songsong tahun 2024 dengan semangat baru serta penuh optimis, untuk dapat berbuat lebih maksimal bagi keluarga, masyarakat dan daerah untuk tetap menjaga keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat di wilayah Kabupaten PPU,” ujarnya penuh harapan. (*)
Sumber: Pemkab PPU